//]]> KULINER KHAS BULAN RAMADHAN COCOK BUAT TAKJIL BERBUKA PUASA - SPIRIT MUSLIM (SPIRUM)

April 03, 2020


Spirit Muslim. Ketika bulan Ramadhan tiba, keberadaan takjil sangat mudah kita jumpai di sekitar kita, baik di pinggir-pinggir jalan hingga saat pasar Ramadhan digelar. Takjil merupakan makanan atau minuman sementara yang kita konsumsi saat berbuka puasa. Di Indonesia sendiri takjil memiliki cukup banyak ragam pilihan, mulai dari jenis makanan hingga miuman. Mengingat Indonesia negara kepulauan dengan beraneka ragam suku bangsa, maka tidak mengherankan jika kuliner hidangan Takjil juga beragam pula. Berikut kami sajikan beberapa rekomendasi kuliner khas bulan Ramadhan yang cocok dijadikan sebagai takjil buka puasa.


1. KOLAK.


Kolak merupakan salah satu minuman khas bulan Ramadhan dengan santan sebagai bahan utama dan kemudian ditambahkan dengan beberapa isian sesuai selera, mulai dari pisang, labu, ubi, hingga kolang-kaling. Minuman dengan rasa manis ini sangat cocok sebagai takjil berbuka, mengingat rasanya yang manis dapat mengembalikan energi setelah satu hari kita berpuasa.


2. ES SERBAT (TIMUN SURI/ KRAI/ BLEWAH).


Es serbat dapat menjadi salah satu pilihan menu takjil saat berbuka puasa. Es ini merupakan minuman khas cirebon, di Banyuwangi minuman ini disebut es krai. es ini terbuat dari sirup dan diberi isian dari serutan buah timun suri/krai. Rasa yang manis dan menyegarkan cocok dihidangkan sebagai takjil untuk melepas dahaga kala berbuka puasa.


3. ES CENDOL/ DAWET.


Cendol adalah kuliner khas Jawa Barat, di Jawa tengah minuman ini disebut juga dengan Dawet. Meskipun demikian keberadaan es cendol maupun es dawet kini menjadi menu takjil yang dapat kita temui di berbagai daerah di Indonesia. Perpaduan bulir cendol yang dicampur dengan santan dan es nyatanya mampu menjadikan olahan minuman ini menjadi minuman khas bulan Ramadhan.


4.ES KOPYOR.


Es Kopyor sangat cocok dijadikan takjil saat berbuka puasa. Es Kopyor merupakan es dengan isian daging buah kelapa. Es kopyor bisa menjadi daftar takjil anda saat berbuka pasalnya rasa yang manis dipadu dengan tekstur kenyal dari daging buah kelapa membuat siapa saja yang meminumnya kembali segar.


5. KUE APEM.


Apem adalah makanan berbahan dasar tepung beras. Apem mempunyai rasa manis dan sedikit masam karena mengandung ragi. Kue ini bisa menjadi salah satu rekomendasi takjil anda karena dapat mengganjal sementara perut yang kosong selama sehari penuh berpuasa.  Kue khas jawa timur ini memiliki filosofi unik, konon berasal dari bahasa arab yaitu ‘afuan’ atau ‘afuwun’ yang berarti maaf atau ampunan. Sehingga bisa dikatakan dimaksudkan untuk meminta maaf terhadap kesalahan yang pernah diperbuat. Masyarakat Jawa pun menyederhanakan kata Afuan menjadi Apem karena mudah diucapkan lidah.

0 comments:

Post a Comment